Kilang Minyak Pertamina Balikpapan Terbakar, Begini Kondisi Terkini
jpnn.com, BALIKPAPAN - Warga Balikpapan, Kalimantan Timur digegerkan dengan terbakarnya kilang minyak milik Pertamina, Jumat (4/3) siang.
Kobaran api yang cukup besar sempat terlihat dari kejauhan sebelum akhirnya dipadamkan.
Belum diketahui penyebab kebakaran.
PT Kilang Pertamina Internasional yang dikonfirmasi terkait insiden tersebut hanya memastikan api sudah dipadamkan.
Area Manager Communication, Relation dan CSR Kilang Balikpapan Ely Chandra menjelaskan api tiba-tiba membakar kilang minyak sekitar pukul 10.32 WITA.
Setelah setengah jam, api berhasil dijinakkan.
"PT Kilang Pertamina Internasional bergerak cepat memadamkan api dan memastikan kilang Balikpapan dalam kondisi aman dan tetap beroperasi. Peristiwa terjadi sekitar pukul 10.32 WITA," kata Ely melalui rilisnya kepada JPNN.com.
Pemadaman api dilakukan dengan sistem penyiraman dan pemadam statis.
Warga sempat panik melihat ada kobaran api di kilang minyak Pertamina Balikpapan.
- Anggota Komisi VI DPR: Nicke Bawa Banyak Kemajuan Bagi Pertamina
- Pelita Air & Ditjen EBTKE Berkolaborasi Wujudkan Bandara Pondok Cabe Ramah Lingkungan
- Perjalanan Hidup Jenderal Multitalenta Iwan Bule, dari Sepak Bola ke Pertamina
- Yuk, Transaksi di MyPertamina, Ada Puluhan Promo Spesial Hingga Akhir Tahun
- UMKM Binaan Pertamina Diminati di Indonesia Week Hongkong 2024
- Direksi dan Komisaris Pertamina Dirombak, Simon Gantikan Nicke Widyawati jadi Dirut