Kim Tae Hee, Selebriti Paling Dibenci Di Korut
Senin, 06 Mei 2013 – 15:35 WIB

Kim Tae Hee, Selebriti Paling Dibenci Di Korut
MENURUT pengungsi Korea Utara, ada satu selebriti Korea Selatan yang paling mereka benci. Dia adalah aktris Kim Tae Hee. "Kim Tae Hee dikenal sebagai wanita dengan image buruk di antara penduduk Korea Utara," kata salah seorang pengungsi dilansir dari laman The Allkpop, Minggu ( 5/5 ).
Para pengungsi menjelaskan bahwa Kim Tae Hee, memiliki image sebagai seorang wanita buruk dan jahat, karena peran antagonisnya dalam drama super hit, Stairway to Heaven yang juga dibintangi aktor Kwon Sang Woo dan Choi Ji Woo. Stairway to Heaven adalah drama yang sangat populer di Korea Utara, bahkan menjadi satu kewajiban bagi mereka untuk menonton drama tersebut.
Sementara di negaranya sendiri, Korea Selatan, Kim Tae Hee merupakan aktris papan atas yang telah membintangi beberapa drama, diantaranya drama mega hit, IRIS yang juga dibintangi aktor papan atas yang juga membintangi beberapa film Hollywood, Lee Byung Hun dan kim Soo Yeon.
Selain itu ia juga membintangi drama hit, My Princess. Kim Tae Hee juga dikenal sebagai salah satu aktris Korea yang paling cantik dan paling pintar.(fny/jpnn)
MENURUT pengungsi Korea Utara, ada satu selebriti Korea Selatan yang paling mereka benci. Dia adalah aktris Kim Tae Hee. "Kim Tae Hee dikenal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura
- Inul Daratista Mengaku Sering Dikasih Emas dari Titiek Puspa, Alhamdulillah
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Rossa hingga Prilly Latuconsina Dapat Undangan Nikah Luna Maya
- Paula Verhoeven Buka Bukti yang Dibawa Baim Wong di Sidang Cerai
- Ditawari Jadi Aspri Hotman Paris, Paula Verhoeven Merespons Begini