Kimi Selalu Merasa Kurang Beruntung
Kamis, 04 Juli 2013 – 15:32 WIB

Kimi Raikkonen. Getty Images
MUENCHEN - Kimi Raikkonen menghadapi problem non-teknis yang cukup pelik menjelang balapan Formula 1 seri Jerman 7 Juli nanti. Jagoan Lotus tersebut dihadapkan rekam jejak yang buruk tiap kali bertanding di Jerman. “Saya memang selalu sangat enjoy ketika balapan di Jerman. Namun, masalah utamanya ialah saya kurang beruntung. Selalu saja ada kejadian yang membuat saya tidak jadi menang,” terang Kimi seperti dilansir situs resmi Formula 1, Kamis (4/7).
Kimi pernah empat kali berada di pole position. Namun, dia belum pernah menang di Nürburgring. Bahkan, pembalap berusia 32 tahun tersebut harus enam kali out dari balapan karena berbagai sebab.
Baca Juga:
Hal itulah yang membuat Kimi merasa dijauhi Dewi Fortuna tiap kali berlaga di Nürburgring. Tak pelak, hal tersebut membuat dirinya menanggung beban ekstraberat menjelang balapan nanti. Padahal, selain kurang beruntung, Kimi juga tengah didesak untuk segera menyalip Fernando Alonso ataupun Sebastian Vettel.
Baca Juga:
MUENCHEN - Kimi Raikkonen menghadapi problem non-teknis yang cukup pelik menjelang balapan Formula 1 seri Jerman 7 Juli nanti. Jagoan Lotus tersebut
BERITA TERKAIT
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan