Kinerja Anies Dinilai Tak Sebaik Ridwan Kamil dan Ganjar
jpnn.com, JAKARTA - Survei terbaru Charta Politika menyebutkan kinerja Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinilai belum sebaik Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo dalam menangani pandemi Covid-19.
Lewat survei bertajuk 'Trend 3 Bulan Kondisi Politik, Ekonomi dan Hukum Pada Masa Pandemi Covid-19' yang dirilis pada Rabu (22/7), hanya 11,8 persen responden yang menilai Anies berkinerja terbaik.
"Ridwan Kamil, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan adalah kepala daerah tertinggi yang dinilai memiliki kinerja terbaik dalam penanganan pandemi Covid-19 pada level top of mind," ucap Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya saat merilis survei lembaganya.
Saat ditanyakan kepala daerah (Gubernur atau Bupati/Wali Kota) yang memiliki kinerja terbaik dalam penanganan pandemi Covid-19, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menempati posisi teratas dengan persentase 15,6% dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di peringkat kedua punya kinerja terbaik (13,4%).
Survei Charta Politika dilakukan periode 6-12 Juli 2020. Surveinya melalui wawancara lewat telepon menggunakan metode simple random sampling.
Jumlah responden 2000 orang se-Indonesia, dengan Margin of Error 2.19% pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Menurut Yunarto, surveinya itu juga menemukan bahwa masyarakat cukup mengapresiasi keterbukaan pemerintah terkait Covid-19 (65,3%), akan tetapi tingkat kepercayaan masyarakat terhadap data yang dirilis oleh pemerintah berada di bawahnya (56,1%).
"Responden cukup optimistis pandemi Covid-19 akan berakhir kurang dari satu tahun. Hal ini mengindikasikan harapan masyarakat cukup tinggi terhadap kinerja pemerintah baik pusat, provinsi maupun kabupaten kota," tambahnya.(fat/jpnn)
Survei Charta Politika menyatakan kinerja Gubernur Anies Baswedan lebih rendah dibanding dua gubernur lain, yakni Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Tekan Angka Kriminal Anak Muda, RK Ecosystem Sosialisasikan Program LAKSA
- Soal Persija atau Persib, Ridwan Kamil Samakan Dirinya Seperti Shin Tae Yong
- Ridwan Kamil Lakukan Kontrak Politik dengan Pengusaha Real Estate, Ada 3 Poin
- Hadirkan Suasana Baru, Sukarelawan Gelar Kampanye Kreatif untuk Ridwan Kamil
- Kadin DKI Harap Pemimpin Baru Jakarta Dapat Menghapus Kemiskinan
- Cegah Anak Putus Sekolah, RK-Suswono Usung Program Pendidikan Dasar-Menengah Gratis