Kinerja Bea Cukai Bikin Menkeu Sri Mulyani Bangga
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menghadiri dan memimpin langsung peringatan Hari Bea Cukai ke-72 di Kantor Pusat Bea Cukai, Rawamangun, Jakarta, Kamis (4/10).
Sri turut mengapresiasi berbagai terobosan yang telah dilakukan Bea Cukai sejauh ini.
Di antaranya, penertiban impor berisiko tinggi, sinergi dengan Direktorat Jenderal Pajak, dan program lain dalam rangka pembenahan sektor fasilitas, pengawasan, serta pelayanan kepada masyarakat.
Sri menuturkan, perjalanan panjang transformasi telah membawa Bea Cukai ke era lepas landas.
“Ini adalah fase di mana Bea Cukai mendapat momentum untuk benar-benar terlepas dari kesan negatif yang ada di masa lalu dan momentum untuk mendapatkan kepercayaan penuh dari masyarakat akan kredibilitas institusi Bea Cukai,” tutur Sri.
Dia merasa bangga karena Bea Cukai telah menunjukkan kinerja yang baik dari segi penerimaan, pelayanan, fasilitasi, maupun pengawasan.
“Setelah mencapai target pada tahun lalu, kinerja penerimaan Bea Cukai tetap melanjutkan tren positif pada tahun 2018. Dalam skala nasional, sampai dengan September 2018 Bea Cukai berkontribusi cukup signifikan mendukung APBN melalui penerimaan sebesar 301,47 triliun atau 29,80 persen dari penerimaan perpajakan nasional,” ujar Sri.
Wanita berkacamata itu juga berpesan kepada generasi muda Bea Cukai agar memiliki pola pikir yang makro dan luas.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menghadiri dan memimpin langsung peringatan Hari Bea Cukai ke-72 di Kantor Pusat Bea Cukai
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Bea Cukai Gelar Operasi Pasar di Makassar & Banjarmasin
- Bea Cukai dan Polri Musnahkan Sabu-Sabu dan Pil Ekstasi Sebanyak Ini di Karimun
- Bea Cukai Probolinggo Musnahkan Rokok Ilegal Senilai Hampir Rp 300 Juta, Tuh Lihat!