Kinerja dan Prestasi Erick Thohir Selalu Jadi Bahan Perbincangan Positif di Medsos

Kinerja dan Prestasi Erick Thohir Selalu Jadi Bahan Perbincangan Positif di Medsos
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Nama Menteri BUMN Erick Thohir disebut sebagai menteri dengan kinerja terbaik berdasarkan temuan monitoring dan analisis percakapan serta pemberitaan media sosial yang dilakukan oleh MediaWave.

Rangkuman analisa itu dilakukan MediaWave pada pridode 1 - 30 Desember 2022.

Posisi Erick Thohir berhasil unggul dari figur menteri lainnya di kabinet pemerintahan Jokowi.

Mulai dari Tri Rismaharini, Hadi Tjahjanto, Budi Gunadi Sadikin, hingga Prabowo Subianto.

"Menteri BUMN Erick Thohir EMSS 23.11%, Total percakapan 220,518," ujar General Manager Analyst of Mediawave, Nadia Shabilla dalam keterangan persnya.

Menurutnya, berdasarkan data percakapan di media sosial, MediaWave juga mengamati persepsi publik yang telah terbagi menjadi tiga parameter utama.

Meliputi sentimen positif, negatif, dan netral.

Selanjutnya ketiga parameter tersebut dibuatkan suatu formulasi oleh MediaWave yang turut diberi nama ‘Earned Media Share of Sentiment’ atau disingkat dengan EMSS.

Posisi Erick Thohir berhasil unggul dari figur menteri lainnya di kabinet pemerintahan Presiden Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News