Kinerja Meningkat, Laba Garuda Melesat
Rabu, 27 Maret 2013 – 19:39 WIB
JAKARTA - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk sepanjang tahun 2012 lalu mencatat kenaikan laba sebesar 100 persen di banding tahun sebelumnya. Dari laba pada 2011 sebesar USD 72,7 juta, menjadi USD 145,4 juta pada 2012. Emir menjelaskan, peningkatan kinerja keuangan Garuda itu berhasil dicapai berkat ekspansi operasional perusahaan melalui program quantum leap 2011-2015. Program itu antara lain melalui penambahan rute dan frekuensi penerbangan, sejalan dengan masuknya pesawat-pesawat baru, serta melalui program efisiensi perusahaan dan peningkatan utilisasi asset.
"Kita menutup tahun 2012 dengan laba komprehensif meningkat sebesar 100 persen," ucap Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar di Hotel Hyatt, Jakarta, Rabu (27/13).
Baca Juga:
Selain itu, Garuda pada 2012 juga berhasil membukukan pendapatan operasi sebesar USD 3,47 juta, atau meningkat sebesar 12,1 persen dibanding tahun 2011 sebesar USD 3,09 juta. Laba operasi juga meningkat 82 persen dari USD 92,3 juta pada 2011, menjadi USD 168,1 juta pada 2012.
Baca Juga: