Kinerja Pertamina Patra Niaga Menunjukkan Tren Peningkatan

Kinerja Pertamina Patra Niaga Menunjukkan Tren Peningkatan
Kinerja Pertamina Patra Niaga menunjukkan tren positif dengan adanya peningkatan di 2023 dari tahun 2022. Hal tersebut diketahui pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan Pertamina Patra Niaga. Foto: PPN.

Riva juga mengatakan sepanjang 2023 Pertamina Patra Niaga terus memperluas program Konversi BBM ke LPG dalam pelaksanaan penugasan pemerintah untuk penyediaan dan pendistribusian Paket Perdana LPG bagi nelayan dan petani sebanyak 53.625 paket.

“Kami berkomitmen menjalankan penugasan dari pemerintah dalam penyaluran BBM dan LPG Subsidi,” katanya.

Riva mengatakan sepanjang 2023 Pertamina Patra Niaga berhasil menyelesaikan program perbaikan SPBU di 1.890 SPBU dan red carpet sebanyak 875 SPBU.

Untuk mendukung program pemerintah dalam penyaluran BBM subsidi tepat, sebanyak 98 persen SPBU telah dilengkapi dengan signal exception.

Selain itu jumlah kendaraan bermotor pengguna BBM subsidi yang telah melakukan registrasi bertambah 4,5 juta.

“Semua dilakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan juga upaya mendorong program transformasi subsidi tepat sasaran,” ucapnya.

Untuk kemudahan dan integrasi layanan di sektor industri atau konsumen B2B, Pertamina Patra Niaga mengembangkan sistem yang disebut Pertamina One Solution (POS).

Menurut Riva, beberapa tahun terakhir Pertamina Patra Niaga juga gencar mengedukasi konsumen mengenai produk unggulan Pertamina.

Kinerja Pertamina Patra Niaga menunjukkan tren positif dengan adanya peningkatan di 2023 dari tahun 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News