Kini Ada Ragam Menu Seblak Cita Rasa Internasional

Kini Ada Ragam Menu Seblak Cita Rasa Internasional
Variasi kuliner seblak. Foto: dok Seblak blakan

jpnn.com - Bandung dikenal sebagai salah satu kota yang memiliki kuliner khas yang lezat dan beragam.

Salah satunya adalah seblak yang bercita rasa gurih dan pedas dan banyak digemari masyarakat. Seblak adalah merupakan menu yang terbuat dari kerupuk basah yang dimasak dengan sayuran dan sumber protein seperti telur,  ayam, boga bahari, atau olahan daging sapi, dan dimasak dengan kencur.

Seiring perkembangan zaman, saat ini seblak mulai disajikan secara modern dan variasi. Ini ditawarkan brand waralaba kuliner (F&B) ‘Seblak Blakan’ yang menyajikan sensasi baru menikmati seblak yang dengan ragam citarasa internasional.

Hal tersebut seperti diungkapkan Deo Cardi Selaku Founder & CEO Seblak Blakan Bersama Friendchise Group dalam soft opening Seblak Blakan Taman Palem Lestari, Cengkareng Jakarta Barat.

“Seblak ini merupakan salah satu local food yang populer dan banyak digemari masyarakat saya juga sangat suka. Sejak itu saya mulai punya keinginan untuk membangun brand dengan mengedepankan menu seblak yang di modernisasi dengan citarasa kuliner internasional,” ujar Deo.

Menurutnya, selain menu yang beragam dan unik, Seblak Blakan juga memiliki cara branding yang menarik dan mengedepankan sosok perempuan bernama ‘Jeng Mimin’ pada logo.

Seluruh menu yang ditawarkan pun memiliki istilah yang lucu dan dekat dengan kaum perempuan, di antaranya:

1.Dibelanjakan Tas Ori (Seblak Original)

Seblak ini merupakan salah satu local food yang populer dan banyak digemari masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News