Kini Membeli Unit di Meikarta Bisa Dari Rumah

Kini Membeli Unit di Meikarta Bisa Dari Rumah
Meikarta. Foto: Meikarta

jpnn.com, JAKARTA - PT Mahkota Sentosa Utama (MSU) memudahkan masyarakat yang ingin membeli unit di Meikarta.

Salah satunya ialah dengan mengembangkan teknologi informasi yang bisa diakses masyarakat secara mudah.

Dengan teknologi itu, masyarakat bisa melihat informasi unit, program promosi, mmebeli unit, dan tanda tangan virtual perjanjian.

Chief Marketing Officer Meikarta Lilies Surjono menjelaskan, pembelian bisa dilakukan secara online melalui customer portal di website Meikarta.

"Kehadiran platform digital ini dibuat untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi konsumen dalam aktivitas pencarian atau pembelian properti di Meikarta, terutama saat pandemi," kata Lilies, Selasa (9/3).

Dia menambahkan, inovasi itu menjadi kunci strategis bagi Meikarta untuk meningkatkan penjualan.

“Kami juga bisa menjaring pembeli dari luar kota dan luar negeri,” kata Lilies.

Lilies menjelaskan, laman resmi Meikarta menyajikan berbagai informasi penting yang bisa diakses dengan mudah.

PT Mahkota Sentosa Utama (MSU) memudahkan masyarakat yang ingin membeli unit di Meikarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News