Kiper Futsal Terbaik di Piala AFF 2022 Ternyata Mahasiswa UT

jpnn.com, JAKARTA - Prestasi keren ditorehkan Muhammad Albagir yang merupakan mahasiswa Universitas Terbuka (UT).
Mahasiswa program studi S-1 Manajemen Fakultas Ekonomi UT ini didaulat sebagai penjaga gawang atau kiper futsal terbaik di Piala AFF 2022 Thailand.
Tim Indonesia berhasil menjadi Runner-up Piala AFF Futsal 2022 yang diselenggarakan di Thailand pada 2-10 April 2022.
Di partai puncak, Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand lewat drama adu penalti.
UT sangat mengapresiasi prestasi yang dimiliki mahasiswanya.
Ajang ini merupakan kompetisi yang bergengsi di kawasan Asia Tenggara.
Dengan hasil tersebut, Timnas Futsal Indonesia berhasil lolos langsung ke Piala Asia.
Pria asli Semarang berdarah Yaman ini mampu tampil memukau dengan melakukan sederet penyelamatan krusial.
Universitas Terbuka berbangga karena kiper futsal terbaik Piala AFF 2022 ternyata mahasiswa UT
- Indonesia-Vietnam Eksplorasi Peluang Kerja Sama untuk Pertumbuhan Ekonomi yang Lebih Inklusif
- Indonesia Tanah Air Beta
- FIBA Asia Cup 2025 Qualifiers: Laga Indonesia Vs Korsel Ditonton Menpora Dito
- Ramadan Sebentar Lagi, Arab Saudi Kembali Siapkan Paket Bantuan untuk Indonesia
- PBSI Apresiasi Gelar Juara Tim Beregu Campuran Indonesia di BAMTC 2025
- Negeri Tirai Bambu Bertuah, Tim Beregu Campuran Indonesia Juara BAMTC 2025