Kiper Utama Persebaya Dipastikan Absen Kontra Martapura FC

jpnn.com, SURABAYA - Persebaya akan melakoni laga tandang ke Stadion Demang Lehman, markas Martapura FC di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Minggu (30/4).
Sayangnya, penjaga gawang utama Dimas Galih dipastikan tidak bisa memperkuat skuat Green Force, julukan Persebaya.
Dimas masih menjalani perawatan karena menderita tifus, bahkan Dimas Galih harus opname di RS Adi Husada.
Saat ini, Dimas sedang menjalani pemulihan dan hampir pasti tidak ikut berangkat ke Kalimantan.
”Kata dokter saya terserang tifus. Sudah akut. Katanya harus istirahat total satu sampai dua minggu,” jelas Dimas Galih seperti dilansir Radar Surabaya hari ini.
Dimas mengaku sudah merasakan gejala sakit sejak tiga hari sebelum game perdana Persebaya di Liga 2 menghadapi Madiun Putra, Kamis (20/4).
Bapak satu putra itu selalu mengalami demam setiap malam. Dimas telah mengutarakan masalah kesehatannya ke M. Hadi, pelatih kiper. Hadi tak mau gegabah mengambil keputusan. Dimas diminta istirahat dan minum obat untuk meredakan sakitnya.
Sayang kondisinya tak kunjung membaik. Tapi, Dimas tetap memaksakan diri agar bisa tampil pada pertandingan pertama lawan Madiun Putra. Pelatih Persebaya Iwan Setiawan menawarkan opsi untuk memainkan Dimas selama 45 menit. Setelah itu ia akan digantikan oleh penjaga gawang cadangan Miswar Saputra.
Persebaya akan melakoni laga tandang ke Stadion Demang Lehman, markas Martapura FC di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Minggu (30/4).
- Klasemen Liga 1 2024/2025 Persebaya Bungkam PSM
- PSM vs Persebaya: Juku Eja Kena Terkam Bajul Ijo
- Boaz Solossa Juru Selamat, Persipura Bertahan di Liga 2, Persibo Turun Kasta
- Jadwal Persebaya vs Persib, David da Silva Bicara Memori Baik
- Berikut Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan ke-25, Ada Persebaya vs Persib
- Gol Roken 'Roket' Tampubolon Bawa PSIM Unggul 2-1 atas Bhayangkara FC