Kiper Utama Persipura Dipastikan Absen Sebulan
![Kiper Utama Persipura Dipastikan Absen Sebulan](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20160713_170127/170127_11510_230529_942570_jon_sok.jpg)
SAMARINDA- Persipura Jayapura dipastikan tak tampil dengan kekuatan utama saat menantang tuan rumah Pusamania Borneo FC dalam lanjutan ISC A 2016, di Stadion Segiri Samarinda, Jumat (15/7) sore. Itu setelah Yoo Jae Hoon dipastikan absen karena harus penyembuhan cedera selama
satu bulan.
Pemain asal Korsel itu harus menepi karena cedera otot paha kiri saat menghadapi Sriwijaya FC, pada pekan kesembilan."Yoo mengalami robek otot paha kiri dalam, dan diharuskan istirahat kurang lebih sebulan. Mudah-mudahan bisa lebih cepat," kata dokter tim Agustinus Heatubun dalam rilis resmi tim, Selasa (12/7) malam.
Tanpa Yoo, ada Dede Sulaiman dan Ferdiansyah yang bisa menjadi pengganti. Namun, melihat kebiasaan pelatih Jafri Sastra selama ini, Dede yang kemungkinan besar bakal dipercaya untuk berdiri di bawah mistar.
Terpisah, Jafri saat dikonfirmasi membenarkan dan tak terlalu mempermasalahkan absennya penjaga gawangnya. Dia berharap, siapapun yang dipercaya nanti, bisa menggantikan peran kiper asing itu dengan maksimal.
"Ya memang cederanya Yoo membuat kami harus menyiapkan penggantinya. Tapi saya yakin itu tak akan berpengaruh kepada tim yang bertekad
mencuri poin dari kandang lawan," tegasnya. (dkk/jpnn)
SAMARINDA- Persipura Jayapura dipastikan tak tampil dengan kekuatan utama saat menantang tuan rumah Pusamania Borneo FC dalam lanjutan ISC A
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persija vs Persib: Pernyataan Mengejutkan Bojan Hodak, Macan Kemayoran dalam Tekanan
- Manchester City vs Real Madrid: Petaka 6 Menit The Citizens
- Taufik Hidayat Punya Harapan Besar dari Seleknas PBSI 2025
- Jakarta Livin Mandiri Datangkan Pemain Jebolan Liga Turki Gantikan Radostina Marinova
- IBL 2025: Ujian Konsistensi Satria Muda Saat Melawan RANS dan Dewa United
- PSPS Kubur Asa Persiraja untuk Promosi ke Liga 1