Kirgistan Hanya Bawa 16 Pemain, Jacksen Tetap Waspada

Kirgistan Hanya Bawa 16 Pemain, Jacksen Tetap Waspada
Kirgistan Hanya Bawa 16 Pemain, Jacksen Tetap Waspada

jpnn.com - JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia Jacksen F Tiago akan tetap mewaspadai kekuatan Kirgistan. Meskipun, negara pecahan Rusia tersebut hanya membawa 16 pemain ke Jakarta.

"Saya pikir itu tidak menguntungkan kita karena hanya butuh 11 pemain di lapangan untuk bertanding," kata Jacksen F Tiago pada sesi konferensi jelang pertandingan di Hotel The Sultan Jakarta, Kamis (31/10).

Timnas Indonesia akan melakoni laga ujicoba melawan Kirgistan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Jumat (1/1) malam. Laga ujicoba itu merupakan persiapan Indonesia menghadapi Pra Piala Asia (PPA) 2015 menghadapi China, 15 November mendatang.

Jacksen mengungkapkan, meski Kirgistan tidak tampak melakukan persiapan berarti di Indonesia. Pelatih asal Brazil itu yakin Kirgistan sudah melakukan persiapan matang di  negaranya.

"Tidak mungkin mereka hanya kumpul di bandara lalu langsung main di Indonesia. Persiapan mereka mungkin mepet di sini tapi mereka punya persiapan di negaranya," ujarnya. (abu/jpnn)


JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia Jacksen F Tiago akan tetap mewaspadai kekuatan Kirgistan. Meskipun, negara pecahan Rusia tersebut hanya membawa


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News