Kirim 4 Wakil ke Partai Final, Indonesia Pastikan Sabet Emas Ganda Putra
jpnn.com - SINGAPORE - Indonesia menempatkan empat wakilnya ke partai puncak cabang badminton perorangan SEA Games XXVIII Singapura 2015. Putaran final ini akan digelar besok, Selasa (16/6) bersamaan dengan hari penutupan SEA Games 2015.
Dua di antaranya harus saling jegal demi medali emas, usai Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya sama-sama melaju ke final di nomor ganda putra.
Itu berarti, dari lima nomor perorangan, Indonesia sudah memastikan satu medali emas. Sebelumnya, Merah Putih baru mendulang satu emas dari beregu putra.
Sementara di nomor perorangan lainnya, ganda campuran Praveen Jordan/Deby Susanto lolos ke final usai mengalahkan ganda campuran Thailand Prapakamol/Taerattanachai 21-13, 8-21, 21-14. Di final, Praveen/Deby bakal berhadapan dengan pasangan Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.
Satu atlet Merah Putih lainnya yang lolos ke final adalah tunggal putri Hanna Ramadini yang bakal berhadapan dengan tunggal Thailand, B Ongbungrungpan. Hanna lolos ke final usai mengalahkan tunggal Malaysia, Goh Jin Wei, 16-21, 21-18, 21-18.
Sementara di dua nomor final lainnya, ganda putri dan tungal putra sama-sama terjadi all Malaysia finals. Di ganda putri bakal berhadapan Hoo/Woon vs Anscelly/Soong, sementara di tunggal putra bakal saling jegal Chong Wei Feng kontra Mohamad Arif Latif. (adk/jpnn)
SINGAPORE - Indonesia menempatkan empat wakilnya ke partai puncak cabang badminton perorangan SEA Games XXVIII Singapura 2015. Putaran final ini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?