Kirim Cesena ke Serie B
Jumat, 27 April 2012 – 07:31 WIB

Kirim Cesena ke Serie B
CESENA - Juventus semakin dekat dengan scudetto Serie A Liga Italia. Mereka masih memimpin klasemen sementara dengan keunggulan tiga angka atas pesaing terdekatnya AC Milan (74-71) di saat kompetisi tinggal empat laga lagi. Meski melawan tim dari dasar klasemen jangan kira pertandingan itu berlangsung mudah buat Juve. Mereka baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-79 melalui Marco Borriello yang masuk menggantikan Alessandro Matri lima menit sebelumnya.
Kemenangan atas Cesena 1-0 (0-0) di Dino Manuzzi, Kamis (26/4) dini hari, membuat Juve tidak tergoyahkan. Mereka juga masih menjaga rekor tak terkalahkan di Serie A musim ini. Rekor yang berpotensi terus mereka jaga hingga akhir musim.
Baca Juga:
Selain menjaga keunggulan, kemenangan atas Cesena, membuat Juve mengirim lawannya terdegradasi ke Serie B. Ya, Cesena menjadi tim Serie A pertama yang terdegradasi musim ini. Secara matematis mereka tak lagi tertolong. Mereka di posisi ke-20 dengan 22 poin.
Baca Juga:
CESENA - Juventus semakin dekat dengan scudetto Serie A Liga Italia. Mereka masih memimpin klasemen sementara dengan keunggulan tiga angka atas pesaing
BERITA TERKAIT
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025