Kirimkan Video untuk Timnas U-19
jpnn.com - JAKARTA-Riwayat Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) memang telah berakhir setelah dibubarkan dalam kongres PSSI pada 26 Januari lalu. Tapi, pengelola liga amatir itu masih mengirimkan beberapa data untuk tim nasional (timnas) U-19.
Mantan CEO BLAI Syauqi Soeratno menjelaskan bahwa selepas laga semifinal Divisi III di GOR Ciracas Jakarta Timur, 23 Januari lalu, mereka sudah menyiapkan rekaman pertandingan.
Tujuannya, agar beberapa pengawa timnas U-21 yang berlaga di semifinal tersebut bisa dipantau performanya oleh pelatih timnas U-19 Indra Sjafri.
"Pelatih U-19 kan tidak menyaksikan Divisi III karena sedang pemusatan latihan di Jogja. Maka kami siapkan rekaman agar bisa dilihat," katanya, kemarin (27/1).
Syauqi menjelaskan bahwa dia sudah mengkomunikasikan rencana tersebut dengan Badan Tim Nasional dan secepatnya akan menyerahkan rekaman video tersebut.
Bukan hanya rekaman pertandingan, Syauqi pun menyertakan data dari pemain di masing-masing klub agar bisa dilihat yang usianya masih bisa masuk ke timnas U-19.
"Beberapa pemain di klub semifinalis ini ada yang potensial. Tapi, tetap Pak Indra Sjafri yang memutuskan layak tidak," terangnya.
Sementara itu, saat dikonfirmasi, Indra mengaku tertarik. Bahkan, Indra ingin secepatnya melihat video rekaman pertandingan itu untuk mendapatkan pemain yang menurutnya masih perlu buat meningkatkan kekuatan skuad Garuda Jaya.
JAKARTA-Riwayat Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) memang telah berakhir setelah dibubarkan dalam kongres PSSI pada 26 Januari lalu. Tapi, pengelola
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025
- Laga Melawan PSM Menentukan Pemain Persis yang akan Didepak
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa
- Malaysia Open 2025: Setelah 20 Tahun, China Ukir Rekor