Kisah 11 Guru yang Bikin Presiden Jokowi Berlinang-linang
“Memang sempat ragu mau datang. Diundang ke Jakarta, apalagi ini undangannya kan tanggal tua (tanggal 24 November), lha kami ini kan pensiunan. Seperti mimpi ya..!?” katanya.
Kesebelas guru Presiden Jokowi ini bersama guru-guru lainnya yang seluruhnya berjumlah 30 orang dijamu makan siang Istana, untuk menghormati para guru di Peringatan Puncak Hari Guru Nasional yang jatuh pada 25 November.
Di Istana, Jokowi mengistimewakan mereka. "Kita semua merupakan karya dari para guru kita,” kata presiden.
Presiden Jokowi juga terlihat berkaca-kaca alias berlinang-linang haru, ketika Suparmi Sutoto (91) guru SMP-nya memeluk muridnya yang kini menjadi orang nomor satu di Indonesia.
Sutoto, guru aljabar dan geometri saat Jokowi di SMP 1 Solo itu, kini sudah berkursi roda. Ibu Sutoto mendoakan anak didiknya itu bisa mengantarkan Indonesia ke arah kemajuan. “Mesti sukses,” tandas Sutoto. (esy/jpnn)
PUNCAK peringatan Hari Guru Nasional, yang digelar Selasa (24/11) kemarin, menjadi hari istimewa bagi guru-guru yang berasal dari Solo ini. Kenapa?
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408