Kisah Berpuasa di Tambang Bawah Tanah PTFI

Kisah Berpuasa di Tambang Bawah Tanah PTFI
Karyawan PTFI yang beragama Islam tetap menjalankan ibadah puasa selama Ramadan meski bekerja dengan risiko tinggi. Foto: dok PTFI

Selain itu, kata dia, ustadz juga sengaja didatangkan untuk mengisi ceramah seusai salat berjemaah.

“Pada momen tertentu ustadz didatangkan mengisi tausiah selepas salat berjemaah,” katanya.

Baru setelahnya, karyawan kembali menunaikan kewajibannya untuk bekerja di perut bumi hingga jam istirahat sekitar pukul 23.30.

“Jemaah baru kembali ke masjid ini untuk salat isya dan dilanjutkan salat tarawih berjemaah,” katanya.

Sekretaris Perusahaan MIND ID, Heri Yusuf mengatakan PTFI berkomitmen untuk mendukung karyawannya yang menjalankan ibadah puasa Ramadan.

“PTFI melalui Yayasan Masyarakat Muslim (YMM) Freeport Indonesia terus berupaya memuliakan bulan suci dengan berbagai kegiatan bermanfaat bagi kelancaran ibadah kaum muslim di area operasional PTFI,” katanya.

YMM mengakomodir sekitar 18 masjid dan musala yang tersebar di jobsite mulai dari Portsite hingga Grasberg. Karyawan bersama warga di lingkaran tambang PTFI melakukan kegiatan bermanfaat di seluruh masjid di area PTFI.

Selain itu, kegiatan buka puasa bersama juga dilakukan di masjid-masjid dengan jumlah jamaah yang cukup banyak. Menjelang berbuka puasa, jemaah mulai berdatangan ke masjid-masjid besar yang ada di Jobsite.

Karyawan PTFI yang beragama Islam tetap menjalankan ibadah puasa selama Ramadan meski bekerja dengan risiko tinggi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News