Kisah Cinta Aktivis, Diceraikan atau Turun ke Jalan
jpnn.com, SURABAYA - Setelah menikah dengan Sephia, 27, suaminya sebut Donwori, 35, memutuskan untuk menarik diri dari dunia aktivitas perjuangan buruh tahun 2013 lalu.
Seketika ia hilang di dunia jagad keaktivisannya. Awal tahun 2017 ini, pria asal Wonocolo itu kembali ke Jakarta untuk aktif di dunia LSM.
========================
Umi Hany Akasah - Radar Surabaya
========================
Donwori memang cukup pandai berorasi. Aktif di organisasi massa ekstra kampus sejak kuliah membuat nama Donwori juga tidak asing di telinga kalangan pejuang buruh maupun politisi di senayan.
Jika ada peraturan yang merugikan kalangan buruh, Donworilah yang cukup reaktif dan menghimpun kekuatan dari kader-kadernya untuk memimpin aksi baik di depan gedung DPR RI maupun istana Merdeka.
Sayangnya, keputusan kembali ke dunia aktivis ditolak oleh istrinya, Sephia.
Ibu satu anak itu memutuskan untuk menggugat cerai Donwori lantaran tidak mau suaminya kembali ke jalan untuk aksi-aksi yang menurutnya tidak jelas.
”Beda orang beda pandangan sih. Kalau aku enggak suka suami koar-koar gitu. Ya mending di rumah kerja bantuan orang tuaku jaga toko dan warung. Kebetulan bisnis restoran ibu dan supermarket orang tuaku ramai,” kata Sephia di sela-sela sidang gugatan cerainya di Pengadilan Agama (PA), klas 1A Surabaya, Jum’at (8/4).
Setelah menikah dengan Sephia, 27, suaminya sebut Donwori, 35, memutuskan untuk menarik diri dari dunia aktivitas perjuangan buruh tahun 2013 lalu.
- Kimberly Ryder Ungkap Perasaannya Setelah Cerai dari Edward Akbar
- Usai Bercerai dari Andrew Andika, Tengku Dewi Bakal Menetap di Bali?
- Cerai Dari Andrew Andika, Tengku Dewi: Alhamdulillah Banget
- Cerai dari Andrew Andika, Tengku Dewi Dapat Hak Asuh dan Nafkah Anak Rp 20 Juta
- Cerai Atas Kesepakatan Bersama, Asri Welas Ungkap Alasannya
- Resmi Menjanda, Kimberly Rider Puas dengan Hasil Putusan Cerai