Kisah dan Foto Memilukan Dari Kebakaran Hutan dan Semak di Australia

Selamatkan keluarga dengan perahu motor

Foto seorang anak laki-laki yang mengemudikan perahu motor membawa keluarganya menyelamatkan diri di tengah langit yang memerah menjadi gambar yang banyak dimuat media.
Allison Marion mengambil foto putranya Finn yang berusia 11 tahun, ketika mereka mengungsi lewat laut di Mallacoota, mejelang akhir tahun 2019.
Marion mengatakan mengabadikan kejadian tersebut untuk 'merekam cerita kami untuk keluarga'.
Namun foto tersebut kemudian banyak dimuat oleh media, baik di Australia maupun di negara lainnya, karena menggambarkandampak kebakaran semak di Australia secara dramatis.
Ucapan Terima Kasih kepada Petugas Pemadam

Petugas pemadam kebakaran berusaha keras memadamkan api di Victoria dan New South Wales, tapi warga yang terkena dampak kebakaran sudah menunjukkan penghargaan.
Warga di Mallacoota, Erin Lehman meminta anak-anaknya menulis ucapan terima kasih kepada Country Fire Authority (CFA), nama resmi organisasi pemadam di Victoria.
Kebakaran hutan dan semak masih melanda sebagian besar wilayah Australia, foto-foto dari mereka yang terdampak kebakaran sudah bermunculan selama sepekan terakhir
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya