Kisah di Balik Pemberian Nama Happy New Year, Andy Go To School, dan Rudy A Good Boy
Tak seperti Tuhan di Banyuwangi yang tengah ramai dibicarakan yang tidak pernah tahu makna namanya, Andy, eh Goto, memastikan ada doa di balik nama dia, kakak, dan adiknya itu. Orang tuanya, Bulkin dan Nakimah (almarhumah), tak sekadar sok Inggris.
"Saya diberi nama Go To School karena orang tua berharap saya bisa rajin sekolah. Tidak seperti kakak yang katanya suka membolos," ungkap Goto yang anggota polisi di Polres Magelang Kota itu.
Kalau Happy New Year suka membolos, Goto yang lahir pada 15 Juni 1986 tersebut justru dikenal bandel. Karena itu, ketika adiknya lahir pada 11 Maret 1990, sang bapak yang ketika itu bekerja di Balai Konservasi Borobudur memilih nama belakang A Good Boy. Harapannya, si bungsu tersebut jadi anak yang anteng, tidak ndableg seperti si kakak.
"Ternyata benar, adik saya paling pendiam dibanding kedua kakaknya hahaha," ujar Goto.
Sang kakak kini sibuk berbisnis pasir. Lalu, adiknya menjadi anggota TNI di Bandung. Goto mengaku baru ngeh arti namanya setelah duduk di bangku SMP. Tepatnya setelah diberi pelajaran bahasa Inggris.
Goto mengaku tak pernah terbebani dengan namanya yang tidak lazim itu. Yang sering malah bikin ketawa, entah karena diolok-olok teman, disindir guru, atau dites bahasa Inggris.
"Masak namanya pakai bahasa Inggris tapi bahasa Inggris-nya cuma dapat 5," ujar Goto mengenang sindiran seorang gurunya di SMP.
Tapi, bukannya marah karena sindiran tersebut, Goto malah terlecut untuk lebih tekun belajar bahasa Inggris. "Hasilnya, saat unas SMA, saya dapat 9," ungkapnya.
ENAM bulan usia kandungan Heni Maesaroh, berbagai ujian menghadang. Ibu satu anak itu sering mengalami pendarahan saat kelelahan. Agustus lalu tiga
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408