Kisah Enen Cahyati, Diduga Dibunuh Suami Berkarakter Brutal

Kisah Enen Cahyati, Diduga Dibunuh Suami Berkarakter Brutal
Jenazah Enen Cahyati dimakamkan di Kompleks Masjid Al Akbar, Khleang Blek, Provinsi Kandal, Kamboja. Foto: Dokumentasi Keluarga

Namun, Lulu mengingat, lima tahun silam mamanya kerap kedapatan mengutak-atik laptop. Berisi entah aplikasi atau situs cari jodoh.

Dari situlah, dara 17 tahun itu menduga, mamanya mengenal Bilal. Saat itu Bilal masih masih beristri Vera, perempuan asal Bekasi, Jawa Barat. Sedangkan status Enen juga masih istri Hasanuddin.

Pernikahan siri dengan Bilal itu dilangsungkan segera setelah dia bercerai dari Hasanuddin. Kepada pria yang telah memberinya tiga anak itu, Enen terang-terangan mengatakan ingin menikah lagi dengan Bilal.

Dan, secara ”luar biasa”, Hasanuddin mengizinkan. Dia bahkan ikut membantu prosesi pernikahan keduanya. ”Ya, namanya perempuan. Di mana-mana godaannya harta,” kata Hasanuddin ketika ditanya mengapa demikian rela melepas sang istri.

Tapi, benarkah karena harta? Berdasar keterangan Lulu, sebelum sang bapak turut bergabung dalam pembicaraan dengan Jawa Pos, justru Enen yang keluar banyak uang selama menikah dengan Bilal.

Waktu, tenaga, dan uang Enen habis untuk mengunjungi dan mengirimi Bilal di penjara. Bahkan, dia kerap meminta bantuan kepada mantan suaminya, Hasanuddin.

Terkadang juga meminjam uang hasil bisnis kecil-kecilan Lulu bersama teman-temannya. ”Ya, saya ini anak andalan mama,” kata Lulu.

Ketika akhirnya Bilal bebas pada September 2017, Enen pun membawanya tinggal bersama ibu dan ketiga anaknya di Jagakarsa. Sejak itulah, Lulu merasakan perubahan pada sang ibu.

Enen Cahyati tewas diduga dibunuh suaminya, pria asal Amerika, Bilal Abdul Fateen, yang menikahinya secara siri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News