Kisah Haru Sopir Uber Bisa Lihat Anaknya Bertarung di Rio 2016
Liz merasa, semua relasinya bisa membantu permasalahan Ellis. Liz ingin kontak dan sumber daya yang dia miliki patungan membantu Ellis menyaksikan Darrell berjuang di Rio 2016.
"Ms Willcock berkata, 'hei jika saya bisa mendapatkan Anda tiket ke Rio, apakah Anda mau pergi'. Saya hanya bisa menjawab 'Oh Tuhan saya bahkan tidak mengenal Anda," kenang Ellis.
Liz kemudian menjawab, 'Saya percaya kamu dan saya ditakdirkan untuk bertemu dan saya akan membuat semua ini terjadi'. Liz lalu membuat kampanye GoFundMe dan hasil yang didapat hanya sekitar dua hari mencapai USD 7.500, atau sekitar Rp 98 juta.
"Saya merasa benar-benar terharu, dan juga gembira. Bersyukur. Masih banyak orang-orang baik di luar sana," tandas Ellis.
"Saya belum melihat anak saya dalam beberapa bulan ini karena dia terus latihan dan latihan hingga keberangkatan. Kini saya sudah tidak sabar untuk mendukung anak saya langsung, dan membiarkan dia tahu bahwa ayahnya seratus persen memberikan dukungan di dekatnya," ucap Ellis. (adk/jpnn)
PENNSYLVANIA - Ellis Hill, seorang sopir Uber di daerah Pennsylvania, tak pernah bermimpi ketiban rezeki nomplok. Impiannya untuk melihat anaknya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer