Kisah Istri Yang Dijual Suami Jadi PSK

jpnn.com - BANDAR LAMPUNG – Apes benar nasib IY. Wanita 22 tahun itu dijual sang suami BS sebagai pekerja seks komersil (PSK) di panti pijat plus-plus berkedok salon di Bandar Lampung.
IYA mengatakan, sang suami merupakan sopir angkot. Setahun terakhir, BS memberikan pekerjaan pada IY sebagai pemijat di panti pijat plus-plus. Di tempat itu, IY harus melayani syahwat pria hidung belang.
Sikap keterlaluan BS tak berhenti sampai di situ. Uang yang dibayarkan para tamu tak diberikan semuanya pada IY. Padahal, tiap kali kencan IY mendapat bayaran sebesar Rp 200 ribu-Rp 500 ribu.
"Hasilnya itu selalu dipotong untuk keperluan angkotnya," ujar IY sebagaimana dilansir dari Radar Lampung (Jawa Pos Group), Jumat (5/2). (nan/jos/jpnn)
BANDAR LAMPUNG – Apes benar nasib IY. Wanita 22 tahun itu dijual sang suami BS sebagai pekerja seks komersil (PSK) di panti pijat plus-plus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Getek Terbalik, 3 Orang Tenggelam di Sungai Rawas
- Mentan Amran Bakal Tindak Pedagang Jual Beras di Atas HET
- Puncak Bogor Kebanjiran, Dedi Mulyadi Sentil Jaswita & PTPN
- Banjir Masih Merendam Jakarta Timur & Jakarta Selatan
- Inilah Syarat Honorer Dialihkan menjadi Outsourcing, Segera Diurus ya
- Air Kiriman dari Bogor Sudah Sampai Depok, Waspada Banjir