Kisah Istri yang Selingkuh dengan Bos Suaminya, Sang Suami Membalas Pacari Muncikari
jpnn.com - SELINGKUH dibalas selingkuh. Begitulah kehidupan rumah tangga Donjuan, 43, dan Sephia,46, yang kian hari kian ruwet. Saking panasnya, kedua pasangan suami istri asal Banyu Urip, Surabaya itu saling pamer selingkuhannya. Sephia pamer selingkuhannya yang bos preman, sementara Donjuan pamer mantan mucikari.
Sejak dulu, Sephia memang suka dengan pria yang berprofesi sebagai preman. Kebetulan cita-citanya mendapatkan suami pujaan, seorang preman, tercapai ketika berhasil dinikahi Donjuan. Ya, profesi Donjuan adalah seorang preman.
Namun, ternyata di atas langit masih ada langit. Di atas preman masih ada pula bos preman.
Ketika sudah keturutan dinikahi preman, ternyata Sephia punya cita-cita lagi. Kali ini cita-citanya lebih tinggi. Hidup bersama bosnya preman.
Pucuk dicinta, ulam pun tiba. Sephia kecantol dengan preman Perak Barat. Sebut saja namanya Donlesi. Sementara si Donjuan kecantol dengan atasan PSK alias mantan mucikari.
"Sebenarnya suami sama pacar saya dulu itu satu tim. Suka rampok di daerah utara. Tapi, sekarang suami milih jadi pemain judi dan togel. Katanya lebih santai kerjaannya," jelas Sephia di sela-sela sidang gugat cerainya di Pengadilan Agama (PA), Jalan Ketintang Madya, kemarin (24/11).
Tentu dengan beralihnya profesi pekerjaan Donjuan itu, Sephia mengaku perekonomian keluarganya jadi kacau. Apalagi, Sephia merasa kini para tetangganya mulai mengernyitkan profesi Donjuan.
Padahal, dulu Donjuan vs Sephia disegani. Maka tak heran ketika Sephia akhirnya kecantol dengan Donlesi yang bertahan jadi preman dan kini jadi bos preman. "Lebih bangga saja kali punya pasangan preman," tandas ibu dua anak itu.
SELINGKUH dibalas selingkuh. Begitulah kehidupan rumah tangga Donjuan, 43, dan Sephia,46, yang kian hari kian ruwet. Saking panasnya, kedua pasangan
- Seleksi PPPK Tahap 2, Jumlah Pelamar di Natuna Mencapai 1.021
- 2 Sekolah di Klaten Terendam Banjir, Siswa Diminta Belajar di Rumah
- Banjir Merendam Ratusan Hektare Sawah di Sragen
- Keluarga Ungkap Sosok Bripda Faras yang Tewas Saat Tangkap Bandar Narkoba di Lahat
- Diterjang Banjir, Jalur Kereta Api di Wilayah Grobogan Masih Terputus
- Prakiraan Cuaca Riau Hari Ini, BMKG: Waspada Hujan Disertai Petir di Sejumlah Wilayah