Kisah Jason Surya, Bocah 13 Tahun yang Berjualan Siomai Pakai Drone

jpnn.com, SURABAYA - Sebuah kedai berwarna merah dengan logo bocah berkacamata lengkap dengan topi chef di kawasan Pakuwon City, Surabaya, mencuri perhatian.
Kedai yang diberi nama Tang Kitchen itu mengisi varian kuliner di Surabaya. Menu yang ditawarkan adalah siomai, makanan favorit Jason Surya, si pemilik kedai.
Namun siapa sangka, Tang Kitchen berdiri bermula dari usaha Jason Surya berjualan siomai secara online.
Menariknya, Jason menggunakan drone dalam mengirimkan pesanan kepada pelanggannya.
Tak disangka, inovasi yang dilakukan bocah 13 tahun ini justru viral dan akhirnya sukses besar.
“Inovasi ini untuk menghindari kontak fisik dan macet,” kata Jason Surya, kepada awak media, Sabtu (12/12).
Menurut Jason, hasil penjualan siomay tersebut akan didonasikan untuk masyarakat yang terdampak Covid-19.
Bahkan, Jason menyerahkan langsung bantuan tersebut kepada Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, pada 2 Mei 2020.
Jason Surya memulai berjualan siomai secara online dengan pengantaran pesanannya menggunakan drone.
- Gratis, Produk dari Pengusha Mikro Bisa Tampil di Halaman Depan PaDi UMKM
- Terima Kunjungan Kerja Komisi VI DPR, PTPN Group Tegaskan Hal Ini
- Outlet Pegadaian Galeri 24 Diburu Masyarakat
- Perkuat Ekosistem Keuangan Digital, MODENA Pay & MNC Kapital Jalin Kemitraan Strategis
- Genap 54 Tahun, Askrindo Fokus Perkuat Bisnis dan Transformasi Digital
- Yogyakarta International Airport Jadi Mahakarya Keunggulan Semen SIG