Kisah Lain tentang Briptu Norman Kamaru yang Mendadak Populer
Idolakan Shahrukh Khan, Sudah Koleksi 65 Keping CD sejak SD
Kamis, 07 April 2011 – 08:08 WIB

Aksi Briptu Norman Kamaru di YouTube.
Mulai SD hingga menjadi anggota Polri, ketertarikan Norman terhadap lagu-lagu India tidak pernah surut. Bahkan, hingga kini dia telah mengoleksi 65 keping CD album lagu India. Di antara 65 album lagu tersebut, lima lagu menjadi favoritnya. Di antaranya, Chaiyya-Chaiyya dan Kuch-Kuch Hota Hai.
Halimah Martinus, ibu kandung Norman, mengungkapkan bahwa sejak kecil Norman sering bernyanyi dan bergoyang lagu India. Bahkan, kamarnya dipenuhi poster (gambar) para artis India. "Setiap ada album lagu India yang baru pasti dia beli," ungkap Halimah.
Ketika aksi Norman banyak ditonton di dunia maya dan namanya mendadak populer, Halimah berharap agar anaknya tidak dijatuhi sanski. "Apa yang dilakukan anak saya itu semata-semata untuk menghibur rekannya, bukan menjatuhkan citra kesatuan," ujarnya.
Lantas, apa sanksi yang dijatuhkan kepada Norman? Anggota polisi angkatan 2007 itu akhirnya diberi sanksi teguran. Norman dinilai telah melanggar disiplin karena sesuai ketentuan, jika dalam keadaan bertugas siaga, tidak boleh merokok, bahkan bercanda berlebihan, apalagi saat menggunakan atribut polisi.
Gara-gara aksi jogetnya menirukan lagu India berjudul Chaiyya-Chaiyya di situs YouTube, Briptu Norman Kamaru mendadak populer. Tetapi, tidak hanya
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu