Kisah Mantan Dosen yang Hidup Bersama Suku Anak Dalam di Hutan Belantara

jpnn.com - Jusiah Ari Abdi sudah satu dekade tinggal bersama suku Anak Dalam. Selama itu pula dia mengaku belajar banyak dari adat dan budaya mereka. Misalnya, dalam cara mendidik anak.
-------------------
KORAN yang dibeli sang istri, Rosalina Sihotang, itu tergeletak di meja rumah. Jusiah Ari Abdi menyambarnya tanpa ada maksud mencari berita tertentu.
Satu per satu halaman dia buka sampai akhirnya tertumbuk ke sebuah iklan lowongan. Di sana tertulis bahwa Komunitas Konservasi Indonesia (KKI) Warsi membutuhkan tenaga pendamping untuk ditempatkan bersama suku Anak Dalam di belantara Jambi.
”Saya langsung tertarik dengan lowongan itu,” kenang Abdi tentang peristiwa yang mengubah hidupnya satu dekade silam lalu tersebut kepada Jambi Independent (Jawa Pos Group).
Ketika itu hidup Abdi sebenarnya sudah lumayan mapan. Sarjana antropologi lulusan Universitas Sam Ratulangi, Manado, tersebut mengajar di Universitas Sriwijaya, Palembang. Meski statusnya masih honorer, pendapatannya mencukupi.
Tapi, iklan itu seperti memanggil jiwanya sebagai seorang antropolog. Dia segera berkonsultasi dengan sang istri. Rosalina ternyata mendukung penuh keinginannya tersebut. ”Saya kirim lamaran, lalu di terima. Berangkatlah saya ke Jambi,” katanya.
Hidupnya pun berubah sejak itu. Dari seorang dosen dengan jadwal pekerjaan tetap dan menuntutnya untuk selalu tampil rapi menjadi seorang nomad di tengah hutan.
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu