Kisah Mantan Pecandu Narkoba, Sempat jadi Preman, Hendak Bunuh Pacar

Kisah Mantan Pecandu Narkoba, Sempat jadi Preman, Hendak Bunuh Pacar
Aldi Novrudi di ruang konseling rehabilitasi UPT BNN Lido, Bogor. Foto: Raka Denny/Jawa Pos

Dari sejumlah kemudahan yang diberikan RSKO itulah, Aldi merasa harus total bekerja sebagai konselor pecandu narkoba. Sebab, dia menganggap apa yang didapat selama ini gratisan. Dengan begitu, dia harus bersungguh-sungguh mengamalkan ilmu yang didapatnya secara gratisan pula. Mulai Januari 2006, Aldi sudah berstatus konselor di BNN.

Setelah kehidupan pribadinya mulai ke jalan yang benar, Aldi memberanikan diri meminang Farah Yunita. Pasangan itu menikah pada September 2006. ’’Saat itu saya kembali ke ibu saya. Beliau kaget dengan kondisi saya. Ya, jadi tangis-tangisan seperti sinetron,’’ ujar ayah Kiara Valentina, 3, dan Brilian Videlia, 1, itu.

Sebagai wujud konsistennya di jalur konselor pengguna narkoba, kini Aldi menempuh kuliah psikologi di sebuah kampus swasta di Jakarta. Tiap akhir pekan dia mesti meninggalkan keluarganya di Bogor untuk mengikuti perkuliahan.

Kini Aldi tidak sekadar lepas dari jeratan narkoba. Dia juga sudah bisa membangun bisnis bersama istrinya. Aldi dan Farah memiliki bisnis kue di Bogor. Aldi juga merangkul kembali ayahnya dengan mengajak berbisnis restoran Padang di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan.

Kebetulan, ayah Aldi berasal dari Padang. ’’Orang Padang kan tak lengkap kalau belum punya warung makan,’’ kelakarnya.

Bukan hanya itu, kini kakak dan adik-adiknya telah lepas dari ketergantungan narkoba.

Aldi berpesan kepada siapa pun yang memiliki keluarga ketergantungan pada narkoba agar tidak meniru apa yang pernah terjadi pada dirinya. Dia juga meminta keluarga harus bijak melihat permasalahan penyalahgunaan narkoba yang dialami anak-anaknya.

’’Ini penyakit otak kronis, tak akan berubah kalau tidak ada terapi yang tepat. Semakin kita diamkan mereka, semakin parah,’’ ujarnya.

”PAGI, Bro Aldi,” sapa seorang pria dari dalam gedung di kompleks UPT Terapi dan Rehabilitasi BNN (Badan Narkotika Nasional) di Lido,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News