Kisah Mengharukan Safrina, Penderita Cerebral Palsy, Kuliah Hingga S-2

Sebelum usianya genap setahun, Nina divonis menderita CP. Artinya, dia mengalami kerusakan otak pada masa tumbuh kembangnya.
Kerusakan tersebut mengakibatkan kelainan pada saraf motorik. Dia pun terancam tidak bisa bergerak, berbicara, dan bahkan berjalan.
’’Begitu orang tua saya tahu, saya langsung diterapikan. Terapi berbicara dan berjalan. Semakin dini ditangani, semakin baik,’’ ungkap Nina dengan terbata-bata ketika ditemui di tempatnya mengajar, SLB Yapenas Jogjakarta, pertengahan September lalu.
Penanganan orang tuanya sejak dini tersebut membuat Nina akhirnya bisa berjalan dan berbicara. Namun, dengan kondisi tidak normal seperti halnya orang kebanyakan.
Dia berjalan dengan tertatih-tatih. Begitu juga ketika berbicara. Selain pelafalannya kurang jelas, dia kadang sulit mengucapkan kata-kata tertentu.
Tidak jarang, Nina harus mengulang perkataannya agar lawan bicaranya paham dengan apa yang dia ucapkan.
Kondisi tidak normal itu juga dialaminya pada jari-jemari. Dia tidak bisa memegang pensil atau bolpoin dengan kuat sehingga tidak bisa menulis manual dengan baik.
Karena itu, Nina yang menyukai dunia tulis-menulis mengaku sangat tertolong dengan adanya notebook.
SECARA fisik, Safrina Rovasita menderita cerebral palsy (CP) alias kelainan gerak dan postur tubuh akibat kerusakan otak. Namun, dengan keterbatasan
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu