Kisah Michael Jordan Ini Ternyata Beda dengan Realita
jpnn.com, JAKARTA - Kisah terkait dengan Michael Jordan (MJ) yang satu ini sebenarnya baik dan inspiratif.
Menceritakan kisah mantan bintang NBA itu dan ayahnya. Sayang, cerita inspiratif tersebut palsu.
Jordan ketika kecil disebut menjalani hidup susah sampai harus menjual baju bekas.
Kisah inspiratif itu banyak ditemukan di newsfeed Facebook. Dalam tulisan itu disebutkan, Jordan kecil hidup dalam kemiskinan.
Saking miskinnya, pernah sang ayah memintanya menjual sehelai pakaian bekas yang seharusnya berharga USD 1, tapi dijual USD 2.
Jordan pun memutar otak agar bisa memenuhi permintaan ayahnya. Dia mencuci baju tersebut dan merapikannya.
Lalu, baju itu laku dijual USD 2 di stasiun bawah tanah. Tantangan berikutnya diberikan sang ayah untuk menjual baju bekas dengan harga USD 20.
Pebasket yang lahir di Brooklyn itu pun kembali bisa memenuhi permintaan ayahnya.
Kisah inspiratif pebasket Michael Jordan itu banyak ditemukan di newsfeed Facebook.
- Jenderal Sigit: Berita Hoaks Jadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
- Ramai Isu Gempa Susulan Lebih Besar di Bandung, BMKG: Hoaks
- Menjelang Pemilu 2024, Masyarakat Harus Berpikir Kritis Hadapi Berita Hoaks
- Bareskrim Sudah Garap 61 Saksi di Kasus Hoaks Rocky Gerung
- Sepatu Michael Jordan di Final NBA Tahun 1998 Terjual Rp 33 Miliar
- 4 Cara Hindari Hoaks, Silakan Disimak