Kisah Nakes yang Sempat Hilang & Berfoto Bersama KKB, Mengerikan
jpnn.com, PEGUNUNGAN BINTANG - Tenaga kesehatan yang bertugas di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Gerald Sokoy kembali berkumpul dengan keluarganya, Sabtu (25/9).
Mantri Gerald sebelumnya diserahkan pihak kelompok kriminal bersenjata atau KKB kepada Pemda Pegunungan Bintang. Pihak pemda kemudian menyerahkan Gerald kepada keluarga di Hotel Horex Sentani.
Gerald sempat dinyatakan hilang setelah kejadian kekerasan dan pembakaran puskesmas serta sejumlah fasilitas milik pemerintah yang diduga dilakukan KKB di Distrik Kiwirok, Senin, 13 September lalu.
Cepos Online melansir, saat diserahkan kepada pihak keluarga, Gerald masih mengenakan sweter biru tua dan kaus dalam warna putih, dipadukan dengan celana hitam.
Foto Gerald Sokoy (kanan) bersama gerombolan diduga KKB di bawah pimpinan Lamek Taplo, di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, yang beredar di media sosial. Foto: diambil dari Antara
Pakaian Gerald tersebut masih sama persis dengan foto yang konon dimunculkan oleh pihak KKB ketika mengonfirmasi keberadaan Gerald beberapa waktu lalu.
Saat prosesi penyerahan, Gerald tidak banyak bicara. Hanya sesekali saja.
Namun, dia tidak banyak memberikan keterangan terkait dengan pengalamannya selama dia diduga disandera pihak KKB.
Nakes di Kiwirok Gerald Sokoy tidak menyebut secara pasti apakah dia disandera KKB atau tidak.
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- Pos TNI dan Polri Diberondong Peluru KKB, Seorang Warga Sipil Tewas
- KKB Serang dan Tembak Warga, Pelajar SD Ketakutan
- Anggota Reskrim Diserang OTK, Kaki Nyaris Putus
- Anggota KKB yang Ditangkap di Bandara Ilaga Pernah Serang dan Tembak Warga Sipil
- Satgas Damai Cartenz Tangkap Anggota KKB Mairon Tabuni alias Solikin di Ilaga