Kisah Nayati, Saksi Hidup Penyerangan Jamaah Ahmadiyah di Cikeusik, Pandeglang
Aku Lihat Suamiku Dikeroyok, lalu Dia Menghilang
Rabu, 09 Februari 2011 – 08:08 WIB

Kisah Nayati, Saksi Hidup Penyerangan Jamaah Ahmadiyah di Cikeusik, Pandeglang
Nayati yang tidak tega menyaksikan pembunuhan atas keluarga dan anggota jamaah Ahmadiyah lainnya itu lantas melarikan diri masuk ke rumah bapaknya. Untung, warga yang sedang marah tidak melanjutkan aksinya ke rumah bapaknya itu.
Nayati dan anggota keluarga Matori yang lain hanya bisa melihat kerusuhan di rumah Suparman dari balik kaca. Setelah polisi datang dengan personel lebih banyak, Matori, istri, dan saudara-saudara Nayati yang lain meninggalkan rumah. Nayati saat itu tidak bisa pergi karena harus mencari anaknya yang paling kecil, Lina, 8.
Dia membantah bahwa anggota Ahmadiyah yang datang dari luar daerah pagi itu bersiap untuk perang. Sebab, dia tidak melihat mereka membawa senjata-senjata tajam seperti yang diungkapkan warga. "Ada yang petentang-petenteng bawa golok itu adik saya, Yadi (Mulyadi). Dia memang mau ke sawah mengambil singkong buat tamu-tamu yang datang," ujarnya.
Kayu-kayu yang katanya untuk melawan warga, menurut Nayati, itu memang sudah ada di dapur rumah Suparman untuk bahan bakar kompor tanah. Dia menduga, ada pihak-pihak tertentu yang sengaja membenturkan jamaah Ahmadiyah dengan warga sekitar. "Mereka itu juga yang membuat isu bahwa kami melawan warga," tuturnya.
Minggu pagi lalu (6/2) menjadi hari memilukan yang tak akan pernah dilupakan Nayati. Dia adalah salah seorang saksi hidup peristiwa penyerangan ribuan
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu