Kisah Pemuda dan Nafas Terakhir di Kamar Sang Pacar
jpnn.com - DUKA menyelimuti keluarga Mochammad Efendi, 29. Pria yang beralamat di Jalan Endrosono 2, Surabaya takut kehilangan nyawanya di kamar kos pacarnya, Suparti Ningsih, di Jalan Putat Jaya Timur 1-B pada Jumat malam lalu (24/7). Efendi diduga meninggal karena overdosis setelah menenggak minuman keras karena busa keluar dari mulutnya.
”Kami belum tahu penyebab pastinya. Dugaan awal, korban tewas lantaran habis menenggak minuman keras jenis cukrik,” kata Kapolsek Sawahan AKP Agus Bahari.
Menurut Bahari, jenazah korban dibawa ke RSUD dr Soetomo untuk proses otopsi.
Tidak ditemukan botol minuman keras di sekitar jenazah Efendi. Polisi menduga bahwa korban sudah menenggak miras itu sebelum datang ke kos pacarnya tersebut.
Berdasar informasi yang dihimpun, sekitar pukul 19.00 Efendi datang ke kos Suparti di Jalan Putat Jaya Timur 1B. Ketika itu, dia sempoyongan. Begitu Suparti membukakan pintu, Efendi bilang ingin numpang tidur. Dia pun lantas rebahan di kasur.
Berselang 45 menit kemudian, korban mengalami kejang serta muntah muntah. Suparti yang ketakutan meminta bantuan tetangga. ”Saat dia kembali, korban sudah tewas dan busa keluar dari mulutnya,” tutur Agus. (sar/jee/mas)
DUKA menyelimuti keluarga Mochammad Efendi, 29. Pria yang beralamat di Jalan Endrosono 2, Surabaya takut kehilangan nyawanya di kamar kos pacarnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Gembira dari Pak Andika untuk Honorer Peserta Tes PPPK 2024, Alhamdulillah
- Aktivitas Gunung Ili Lewotolok Masih Tinggi
- 1.918 Honorer di Pemkot Jambi Lulus Seleksi PPPK 2024 Tahap I
- Mendes Yandri Optimistis Produk Unggulan Lokal Mampu Go Internasional
- Gugur saat Selamatkan Wisatawan, Bripka Anditia Dianugerahi Kenaikan Pangkat
- Begini jadinya Kalau 2 Gajah di Wonogiri Sedang Berahi