Kisah Pilu LS, Kaget Lihat Kondisi Anak Sejak Dirampas Eks Suami, Konon Dicekoki Obat Keras

Kisah Pilu LS, Kaget Lihat Kondisi Anak Sejak Dirampas Eks Suami, Konon Dicekoki Obat Keras
Kehidupan GI berubah drastis sejak dirampas sang ayah dari ibunya. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

LS juga merasa komunikasi dengan anaknya sengaja dihambat.

"Sejak 2 Juli 2023, saya tidak pernah bertemu GI. Bahkan saat dia sakit, saya tidak diperbolehkan menjenguknya walaupun sebentar. Semua akses komunikasi saya, termasuk HP dan WhatsApp, diblokir oleh mantan suami saya, bahkan keluarga besar saya juga tidak bisa menghubungi GI," keluhnya.

Yang lebih mengejutkan, LS diminta menyerahkan surat warisan jika ingin bertemu anaknya.

"Saya diminta membalik nama surat warisan ke mantan suami. Seolah-olah ini menjadi semacam tukar guling jika saya ingin bertemu dengan GI," katanya.

Melihat perubahan drastis pada GI, beberapa teman LS yang berprofesi sebagai dokter menyarankan agar GI menjalani pemeriksaan menyeluruh.

"Dia perlu cek darah, urine, dan pemeriksaan lainnya untuk mengetahui kondisi kesehatannya dan apakah ada ketergantungan terhadap obat yang diberikan," pungkas LS.(ray/jpnn)

Menurut LS, kehidupan GI berubah drastis setelah GI dirampas oleh mantan suaminya, DSJ dengan motif harta benda.


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News