Kisah Presenter Cantik TV One jadi Korban Teman, Banyak Dollar Melayang

Menurut Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Herry Heryawan, aksi Yoga dilakukan sebelum nonton Java Jazz. Pelaku mengaku masuk ke kamar Gita untuk mengambil charger handphone yang berada di laci. Tapi, matanya silau melihat uang dolar Singapura.
’’Saat mengambil charger, uangnya ikut diambil,’’ katanya. Tangan nakal Yoga ternyata tidak berhenti sampai disitu. Matanya kembali tertarik dengan uang yang ada dalam tas Gita. Yoga mengaku tahu ada uang asing lagi saat tas yang ada di dekat meja makan jatuh.
Merasa Gita tidak tahu, uang itu lantas diambilnya juga. Dia menyebut uang dolar Singapura yang dicuri Yoga sejumlah SGD 4.300. Uang itu lantas ditukar di Jakarta Barat dan Gresik menjadi Rp 40.290.000. Menurut pengakuan Yoga, uang itu dibelikan iPhone 5s dan membayar hutang.
Dari tangan pelaku, polisi menyita ponsel iPhone 5s, buku tabungan, dan ATM BCA yang berisi uang sebesar Rp 4.750.000. Uang itu diyakini sebagai hasil dari pencurian. Selain itu, juga ada dompet berisi uang Rp 1 juta. Namun, kemungkinan masih ada yang disembunyikan karena kehilangannya lebih dari itu. (dim/mas)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Warga Banten Tewas Dikeroyok 4 Orang, 2 Pelaku Oknum TNI
- Pelaku Mutilasi Sang Kekasih yang Sedang Hamil Diancam Hukuman Mati
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru