Kisah Remaja Putri yang Diperkosa Ayah Sendiri dan Pria Lainnya

Laporan seorang warga membuat polisi berhasil mengungkap salah satu kasus pelecehan dan eksploitasi seksual terburuk di Australia Barat. Kasus ini dikenal sebagai "Evil 8".
Ini kisah seorang remaja putri, diperkosa ayah kandungnya sendiri selama dua tahun saat berusia antara 11 dan 13 tahun, yang juga ditawarkan kepada para pria hidung belang melalui internet.
Meski pelapor kasus ini tak diketahui namanya, dapat dikatakan dia telah menyelamatkan anak tersebut dari pelecehan lebih lanjut, membuka tabir kengerian dari kasus yang kini dikenal dengan sebutan "Evil 8".
Penderitaan yang dialami remaja ini pertama kali terungkap pada konferensi pers satuan Child Abuse Squad pada bulan Juli 2015.
Apa yang disampaikan saat itu nyaris tidak bisa dipercaya.
Delapan pria telah jadi tersangka atas ratusan pelanggaran, terlibat dan difasilitasi oleh ayah korban yang mengatur agar mereka dapat bertemu di berbagai lokasi sehingga putrinya dapat dilecehkan.

Supplied
Ratusan ribu video dan jutaan gambar tidak senonoh - yang oleh Inspektur Glenn Feeney disebut sebagai "bahan menjijikkan" - turut disita.
- Dunia Hari Ini: Angin Kencang Mulai Menghantam Pesisir Timur Australia
- Warga Indonesia Dilaporkan Hilang di Tasmania Setelah Putus Kontak dengan Keluarga
- Hal yang Perlu Disiapkan untuk Hadapi Cuaca Buruk, Seperti Siklon Alfred
- Dunia Hari Ini: Bom Bunuh Diri di Pakistan Menewaskan 18 Orang
- Kabar Australia: Hampir 100 Orang Tenggelam Sepanjang Musim Panas
- Dunia Hari Ini: Ribuan Harus Mengungsi, BMKG Minta Warga Tetap Siaga