Kisah Ricky Eelson, Teknisi Tucuxi yang Dampingi Menteri BUMN
Rabu, 09 Januari 2013 – 06:16 WIB
Dalam suasana kepanikan yang dialaminya itu, tahu-tahu Dahlan Iskan memberitahukan padanya. Dia katakan kalau akan menabrakkan mobil ke tebing jalan yang berada di sebelah kanan. ‘’Dicky, saya akan tabrakan ke bukit di depan,’’ ucap Dahlan Iskan, yang lagi-lagi ditirukan Ricky yang berpostur kurus dan berkacamata itu.
Dengan pemberitahuan tersebut, Dicky pun, langsung menyatakan silahkan. Dia pun bersiap-siap untuk menghadapi benturan keras dari mobilnya. Tapi yang enak, tuturnya, spontan pula rasa cemas dan takut yang tengah bergelora di dalam jiwanya, tahu-tahu hilang.
Dia merasa seperti ada sesuatu yang memberikan ketegaran, setelah menjawab aba-aba dari menteri BUMN tersebut. ‘’Saya juga heran, begitu Pak Dahlan beritahukan akan menabrak tebing, dan saya nyatakan siap, rasa takut tadi langsung hilang,’’ ujarnya terheran-heran. ‘’Sampai sekarang saya tak mengerti, mengapa rasa keberanian dan muncul mendadak,’’ sambungnya.
Hanya selang beberapa detik setelah Dahlan Iskan memberitahunya, mobil pun menabrak tebing jalan. Dicky pun tidak tahu apa yang terjadi. Tahu-tahu mobil yang ditumpanginya itu sudah berhenti, setelah terpelanting ke tiang listrik dan menyenggol bemper mobil yang ada di sebelahnya,
MUSIBAH menabrakkan mobil Tucusi ke tebing oleh Menteri BUMN Dahlan Iskan di Jalan Raya Plaosan, Magetan, Sabtu (5/1) lalu masih menyisakan polemik.
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408