Kisah Sasya Livisya Berjuang Menemukan Keunikan untuk jadi Kreator Konten
jpnn.com, JAKARTA - Mengubah kekurangan menjadi kelebihan unik dan dapat diingat oleh khalayak umum tidaklah mudah.
Seperti yang telah diperjuangkan oleh Sasya Livisya yang saat ini dikenal oleh publik sebagai kreator konten dan influencer kecantikan, komedian, dan traveler.
Sejumlah kontennya pun berhasil mencuri perhatian warganet hingga memiliki 1,3 juta followers di Tiktok.
Perjuangan perempuan kelahiran Jakarta, 30 Januari 1998 itu sungguh tidak mudah.
Tidak seperti perempuan pada umumnya, justru dirinya harus terlebih dahulu berdamai dengan dirinya sendiri.
Sasya mengaku bahkan melalui proses yang panjang untuk berdamai dengan hate comment dalam setiap konten yang diposting di sosial media.
“Justru setelah melalui proses itu, aku merasa bahwa hate comment itu penting. Tetapi kadang banyak dari kita kalau ada komen kurang baik malah enggak jadi ngonten”, pungkasnya saat diwawancarai, Rabu (24/04/2024).
Menekuni dunia konten kreator yang berfokus pada kecantikan juga bukan perkara mudah bagi Sasya.
Sasya Livisya berhasil mengubah kekurangan menjadi kelebihan unik dan dapat diingat oleh khalayak umum tidaklah mudah.
- Mengenal Kehidupan Perdesaan Melalui Desa Snack di SnackVideo
- SnackVideo Berdayakan Kreator Desa Lewat Program SnackStar
- Ferra Agustina dan Tony Rayakan Ultah Pernikahan dengan Cara Tak Biasa
- Konsisten Berikan Konten Positif, SnackVideo Borong 2 Penghargaan Sekaligus
- Terungkap, Ini Alasan Baim Wong Kurangi Konten Bareng Istri di YouTube, Oh Ternyata
- Davina Karamoy jadi Brand Ambassador Produk Skincare Terbaru Shindy Fioerla