Kisah Suami-Istri dengan Tiga Anak, Korban Tewas Tragedi Kartanegara
Batal Nikmati Liburan ke Singapura Hadiah dari Perusahaan
Kamis, 01 Desember 2011 – 08:08 WIB
Baca Juga:
Berdasar hasil identifikasi tim DVI (Disaster Victim Identification) Polda Kaltim yang diketuai AKBP dr Budi Heriyadi, diketahui ada kecocokan sidik jari antara korban dan ijazah atas nama Budi Yulianto, warga Jalan A. Yani, depan PDAM Loa Kulu.
Dengan penemuan itu, lengkap sudah jenazah keluarga kecil Budi. Sebelumnya, Sabtu (26/11) sekitar pukul 19.00 Wita ditemukan jasad Alisia (6 bulan), anak ketiga Budi yang hanyut hingga Pal 6 Tenggarong. Kemudian, disusul pada Senin (28/11), ditemukan sembilan mayat tanpa identitas yang tiga di antaranya teridentifikasi sebagai Rusmini (34), istri Budi; serta dua anaknya, Aldi (12), dan Alisa (10).
Sebelumnya, saat Jembatan Kartanegara runtuh, Budi beserta istri dan tiga anaknya sedang menumpang mobil Xenia hijau menuju Samarinda. Saat melintasi jembatan, diduga mobil tersebut sedang melaju di tengah jembatan. Pihak keluarga yang mengetahui kepergian korban ke Samarinda sore itu mencoba menghubungi nomor pribadi Budi, namun tidak ada jawaban.
Di antara belasan korban jiwa runtuhnya Jembatan Kartanegara di Kalimantan Timur akhir pekan lalu, terdapat satu keluarga kecil beranggota lima orang,
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408