Kisah Ular Piton Menelan Wanita di Malaysia...
jpnn.com - jpnn.com -Fenomena hoaks atau berita bohong di media sosial tak hanya melanda dan meresahkan Indonesia. Negara tetangga, Malaysia juga sedang mengalaminya.
Sejak Kamis (2/2) kemarin, di Negeri Jiran beredar foto dan informasi ada seorang wanita di Kulim, Kedah, Malaysia ditelan ular piton raksasa. Jadi viral. Nah, polisi pun tak mau tinggal diam karena warga heboh.
Wakil Kepala Polisi Kulim, Barudin Wariso pun membantah informasi tersebut.
"Foto-foto dan informasi tersebut telah beredar di media sosial sejak Kamis. Jika berita tersebut benar, itu pasti telah mengguncang seisi distrik. Tentu akan menjadi berita dunia dan Kulim akan menjadi terkenal di mata internasional." ujar Barudin kepada The Star, Jumat (3/2).
Dia pun menegaskan berita itu tidak benar. "Kami meminta netizens untuk lebih berhati-hati dan bertanggung jawab menyebar berita di media sosial," pungkasnya. (adk/jpnn)
Fenomena hoaks atau berita bohong di media sosial tak hanya melanda dan meresahkan Indonesia. Negara tetangga, Malaysia juga sedang mengalaminya.
Redaktur & Reporter : Adek
- Ini 4 Faktor untuk Mencapai Visi Integrasi dan Konektivitas Subkawasan BIMP-EAGA
- Survei Indikator: China Dipersepsikan sebagai Kawan Terdekat Indonesia
- Mobil Listrik BYD M6 Hadir di Negeri Jiran, Harga Lebih Mahal
- Polda Riau Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Buru Bandar Besar di Malaysia
- Bea Cukai Tanjung Balai Karimun Lepas Ekspor Perdana Frozen Coconut Cream ke Malaysia
- Olimpiade Paris 2024: Mimpi Buruk Malaysia Masih Berlanjut