Kita Sudah Dikadali Freeport, Kini Saatnya...

jpnn.com - JAKARTA -- Kisruh yang terjadi terkait persoalan PT Freeport Indonesia saat ini harus dijadikan momentum rakyat untuk bersatu untuk mengambilalih kekayaan alam yang dikeruk perusahaan asal Amerika Serikat itu.
Ketua DPP PAN Yandri Susanto mengatakan, tambang emas di Papua yang dikelola Freeport merupakan kekayaan bangsa Indonesia.
"Jadikan momen bersatu, karena itu kekayaan kita. Rakyat, penguasa, politisi kita, jadikan (momentum) ambil alih Freeport sebagai sumber kekayaan kita," kata Yandri saat diskusi bertajuk "Antara Freeport, Politik dan Kekuasaan", di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (12/12).
Dia mengatakan, isu terkait perpanjangan kontrak karya Freeport saat ini harus dijadikan momentum untuk mendapatkan solusi yang lebih baik. Menurut dia, jika mau diperpanjang maka harus ada syarat yang dipenuhi oleh Freeport agar menguntungkan Indonesia.
Yandri mengatakan, Freeport selama ini menggali sumber daya alam milik Indonesia di Papua itu dengan nilai fantastis. Hanya saja, kata Yandri, dengan segenap kekayaan yang dimiliki, posisi Indonesia seperti kelaparan di tengah lumbung padi sendiri. "Kita anak bangsa sudah dikadali oleh Freeport," tegasnya.
Sebab, lanjut Yandi, Freeport dulu hampir ambruk di Kuba namun malah menemukan gunung emas di Papua. "Dan (sekarang) malah selamat dan mereka jadi kaya raya," kata anggota DPR itu. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Kisruh yang terjadi terkait persoalan PT Freeport Indonesia saat ini harus dijadikan momentum rakyat untuk bersatu untuk mengambilalih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin