'Kita Tidak Berperang Melawan Islam'

jpnn.com - JEDDAH - Sekjen Organisasi Kerja Sama Islam (OIC) Iyad Madani menyeru komunitas internasional agar bekerja sama memerangi terorisme. OIC yang beranggota 57 negara itu mengutuk kejadian berdarah di Paris tersebut.
Ungkapan senada disampaikan kandidat presiden dari Partai Demokrat Hillary Clinton. Dalam debat kandidat yang berlangsung Sabtu lalu (14/11), dia menyerukan agar ISIS dihancurkan.
''Kita tidak berperang melawan Islam. Kita berperang melawan ekstremis yang menggunakan kekerasan,'' ujar Hillary. Dia mengingatkan bahwa penduduk muslim tidak perlu dijadikan ancaman.
Selama ini, setiap kali ada kejadian terorisme besar, memang kerap terjadi islamofobia. Salah satu contohnya adalah islamofobia pasca serangan 11 September.
''Mereka harus dihancurkan. Jangan terjebak dalam pemikiran bahwa tetangga muslim Amerika (kalian) adalah musuh,'' tambahnya. (AFP/ITV/sha/c10/tia)
JEDDAH - Sekjen Organisasi Kerja Sama Islam (OIC) Iyad Madani menyeru komunitas internasional agar bekerja sama memerangi terorisme. OIC yang beranggota
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza