Kiwil Tak Hadir di Sidang Cerai, Rohimah: Belum Ada keputusan Saya Janda

jpnn.com, JAKARTA - Rohimah mengaku sudah lelah menghadapi sidang cerainya dengan Kiwil yang tak kunjung usai.
Hingga kini, status Rohimah masih digantung lantaran Kiwil tidak hadir untuk mengucap ikrar talak di depan Majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
"Jadi, belum ada keputusan saya sebagai janda," ujar Rohimah kepada wartawan, Rabu (10/3).
Ibu empat anak itu pun menyayangkan ketidakhadiran Kiwil, padahal dia sudah meminta agar segera menyelesaikan masalah rumah tangga mereka.
"Jadinya saya menunggu lagi dari bang Kiwil. Entah dua minggu, entah seminggu, saya enggak tahu," ucap Rohimah.
Dia pun berharap komedian bernama lengkap Wildan Delta itu segera memberikan keputusan atas nasib pernikahan mereka.
Sebelumnya, Rohimah menggugat cerai Kiwil karena tak ingin kembali dipoligami.
Kiwil diketahui menikahi beberapa perempuan, yakni Meggy Wulandari dan Eva Bellisima. Namun pernikahan Kiwil dengan dua perempuan itu telah telah kandas.(mcr7/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Rohimah mengaku sudah lelah menghadapi sidang cerainya dengan Kiwil yang tak kunjung usai.
- Datangi Kantor Komisi Yudisial, Paula Verhoeven Laporkan Hakim Sidang Perceraian
- Baim Wong Dan Paula Verhoeven Bercerai, Bagaimana Soal Hak Asuh Anak?
- Arya Saloka Akhirnya Gugat Cerai Putri Anne, Ini Penyebabnya
- Anak-Anak Tinggal di Bali, Andrew Andika: Sebulan Sekali Aku Ke sana, Video Call Juga
- Dituduh Menjauhkan Anak dari Paula Verhoeven, Baim Wong: Dia Manipulatif Semuanya
- Sidang Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven Dilanjut Pekan Depan, Ini Agendanya