KKB Berulah Lagi, 4 Pekerja BTS Disandera di Okbibab

jpnn.com, PAPUA - Kelompok kriminal bersenjata (KKB) masih menyandera empat pekerja pembangunan base transceiver station (BTS) milik Bakti Kominfo di Okbibab, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan.
Danrem 172/PWY Brigjen TNI J.O. Sembiring mengakui adanya insiden itu, bahkan dua orang mengalami luka-luka akibat dianiaya para pelaku.
Insiden terjadi pada Jumat (12/5).
Sebanyak lima petugas dari Bakti Kominfo didampingi Kadis Kominfo Pegubin ke Okbibab meninjau lokasi pembangunan BTS.
Tiba-tiba lima anggota KKB datang dan menyerang mereka serta menyandera empat orang lainnya.
Disebutkan bahwa yang terluka bersama Kadis Infokom Pegunungan Bintang kembali ke Oksibil.
Ia menambahkan saat ini Kadistrik Okbibab sedang menuju TKP.
Korban akan dievakuasi ke Jayapura.
Tiba-tiba lima anggota KKB datang dan menyerang mereka serta menyandera empat orang.
- Papua dan Ujian Prabowo - Gibran
- Prajurit TNI Temukan Ladang Ganja di Pegunungan Papua
- Tokoh Agama Minta Masyarakat Papua Tak Terprovokasi Isu Pelanggaran HAM
- Kejaksaan Sita Rp 1,5 M Duit Panas PON Papua, Nixon Bidik Pejabat Negara
- Membangun Tanah Papua dengan Adat
- Menu MBG untuk Anak Papua Viral, Tuai Pujain Warganet