KKB Membunuh 8 Karyawan Palapa Timur Telematika, Kombes Kamal: Baru Diketahui Hari Ini

jpnn.com, JAYAPURA - Delapan karyawan PT Palapa Timur Telematika (PTT) tewas dibunuh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua, Rabu (2/3).
Pembantaian tersebut terjadi saat para korban sedang melakukan perbaikan Tower Base Transceiver Station (BTS) 3 Telkomsel.
Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan bahwa penyerangan tersebut diketahui ketika salah satu karyawan PTT menghubungi aparat melalui sambungan telepon.
"Penyerangan yang dilakukan KKB terjadi pada Rabu 2 Maret 2022. Namun, baru diketahui hari ini," ucap Kombes Kamal, Kamis (3/3).
Kamal mengatakan saat KKB melakukan penyerangan saksi NS tidak berada di lokasi kejadian.
“Melihat rekan-rekannya sudah tidak bernyawa, sekira pukul 13.00 WIT saksi meminta bantuan penyelamatan melalui CCTV Tower BTS 3. Kemudian pukul 16.00 WIT baru termonitor di CCTV Pusat PTT di Jakarta,” ucap Kamal.
Delapan korban diketahui berinisial B, R, BN, BT, J, E, S, dan PD. Sedangkan satu korban selamat yakni NS.
Saat ini para korban belum bisa dievakuasi dari lokasi.
Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB membunuh 8 karyawan PT Palapa Timur Telematika di Beoga, Kabupaten Puncak, Papua.
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- Polri Kerahkan Armada Udara untuk Cari Korban Pembantaian KKB di Yahukimo
- Polri Kerahkan Pesawat dan Helikopter Mencari Korban Pembantaian KKB