KKB Tembak Mati Pemilik Kios di Puncak Jaya

jpnn.com, JAYAPURA - Pemilik kios di Puncak Jaya, Papua Tengah, tewas ditembak anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) pada Senin (21/10) petang.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignasius Benny Ady Prabowo ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian itu.
"Kejadian di Kompleks Kuburan 7, Kampung Pagaleme, Distrik Pagaleme," katanya.
Benny mengatakan korban tewas di lokasi kejadian sebelum mendapatkan perawatan medis.
"Korban tewas di TKP," tutur Benny.
Dia menyebutkan korban diketahui bernama Jamaluddin alias Daeng Eppe.
Sebelum terjadinya penembakan, anak korban sempat melihat dua orang pelaku berada di depan kios.
"Ada dua orang dengan gerak-gerik mencurigakan. Saksi sempat menyuruh korban menutup kios. Namun, tidak dihindahkan. Tidak berselang lama terdengar bunyi letusan senjata api," ujar Benny.
Anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) berulah lagi. Pemilik kios di Puncak Jaya, Papua Tengah, tewas ditembak.
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Aipda Robig Penembak Siswa SMK di Semarang Minta Dibebaskan
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- DVI Polri Sudah Identifikasi 11 Jenazah Korban Pembunuhan KKB
- Polri Kerahkan Armada Udara untuk Cari Korban Pembantaian KKB di Yahukimo