KKN di Desa Penari Jadi Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
jpnn.com, JAKARTA - Film KKN di Desa Penari berhasil menjadi film horor Indonesia terlaris sepanjang masa.
Tayang sejak 30 April 2022, film horor garapan sutradara Awi Suryadi itu telah berhasil mengumpulkan lebih dari 4,5 juta penonton.
Hal tersebut disampaikan oleh Manoj Punjabi selaku produser film KKN di Desa Penari.
"KKN di Desa Penari menjadi film horor terlaris sepanjang masa. Hingga jam 5 sore ini tembus 4.500.000 penonton telah bertemu Badarawuhi," ungkap Manoj Punjabi melalui akun miliknya di Instagram, Kamis (12/5).
Bos MD Pictures itu lantas mengucap terima kasih atas apresiasi penonton terhadap film KKN di Desa Penari.
"Terima kasih banyak untuk antusiasnya penonton Indonesia, dukung terus perfilman Indonesia," sambungnya.
Perolehan 4,5 juta penonton membuat film KKN di Desa Penari menjadi film horor Indonesia terlaris sepanjang masa.
Film KKN di Desa Penari resmi menjadi film horor Indonesia terlaris sepanjang masa.
- Angkat Budaya Lokal, Film Mariara Perjamuan Maut Tayang Bulan Ini
- Abidzar Beradegan Mesra di Film Guna Guna Istri Muda, Umi Pipik Merespons Begini
- Bintangi Film Guna Guna Istri Muda, Lulu Tobing Berbagi Cerita Saat Syuting
- Official Trailer dan Poster Film Sorop Resmi Dirilis, Begini Penampakannya
- Dodit Mulyanto Hinga Carissa Perusset Bakal Bintangi Film Maju Serem Mundur Horor
- Atiqah Hasiholan Beradu Akting Dengan Amir Ahnaf Dalam Film Terkutuk