KKP Siap Bergerak Demi Khofifah-Emil
“Kita bisa lihat rekam jejak perempuan. Biasanya yang banyak hadir di TPS pada hari H itu elemen perempuan,” kata Khofifah.
Khofifah meminta, saat kampanye nanti mereka bisa bergerak turun ke lapangan. Melakukan pendekatan door to door ke masyarakat saat kampanye.
Ini dirasa sangat efektif, sebab para ibu bisa langsung menyapa tetangga kanan dan kiri. Turun langsung ke pasar menemui pemilih.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum PP Muslimat NU ini juga menyebutkan pihaknya langsung tancap gas setelah penetapan KPU.
Dia mengaku langsung menyiapkan kegiatan rapat kordinasi dengan relawan, pagi sebelum pengambilan nomor urut hari ini. Kemudian beberapa lagi akan bergerak di Jalan Progo Nomor 5 Surabaya untuk meresmikan posko relawan.
“Dari posko tersebut, Relawan setelah itu jalan kaki ke Hotel Mercure (tempat pengambilan nomor urut pasangan calon,Red). Kemudian tanggal 14 saya sudah bilang, kita akan luncurkan Nawa Bhakti Satya, sekaligus peresmian rumah aspirasi Jalan Diponegoro No 9. Sore, InsyaAllah,” urainya. (bae/rud)
Koalisi Perempuan Pemenangan (KPP) menyatakan siap menggalang suara pemilih untuk pasangan Khofifah-Emil Dardak.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Hari Terakhir Kampanye, Khofifah Tegaskan Jatim Gerbang Baru Nusantara untuk Rakyat
- Aksi Nyata Memenangkan Khofifah-Emil, Gokil Gaspoll Gelar Tebus Minyak Murah di Surabaya
- Khofifah-Emil & Wahono-Nurul Menuai Dukungan Ribuan Milenial Bojonegoro
- Relasi Siap Menangkan Wahyu-Ali dan Khofifah-Emil di Kota Malang